Jelajah
IMG-LOGO
Berita Desa

MUSYAWARAH DESA KUSUS PENETAPAN KPM PENERIMA BLT DD TAHUN 2021

Create By 22 January 2021 1 Views
IMG
Kamis, 21 Januari 2021
Dilaksanakan rangkaian acara Musyawarah Desa Khusus tentang Penetapan calon penerima bantuan langsung tunai dana desa (BLT-DD) desa dukun tahun anggaran 2021.
Seperti kita ketahui bersama musyawarah ini dilaksanakan sekaligus mengingat keterkaitan perintah wajib dari pemerintah pusat dengan harus disegerakannya bagi desa-desa untuk pengalokasian anggaran untuk Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) di tahun anggaran 2021 ini kepada Kelompok Penerima Manfaat (KPM) yang nantinya akan ditetapkan sesuai dengan keputusan hasil musyawarah. Kegiatan Musdessus ini dilaksanakan di Aula Kantor Pemdes Dukun dengan menghadirkan langsung sebagai narasumbernya yaitu: Kepala Desa Dukun, Sekdes Dukun, Ketua BPD, Kasi Pemerintahan Desa Dukun dan Pendamping Desa. Sedangkan tamu undangan yang hadir berasal dari beberapa unsur seperti: Perangkat Desa Dukun, Bhabinkamtibmas, Babinsa, Anggota BPD, Kader PKK dan Kepala wilayah se-Desa Dukun.
Terhitung hingga hari dilaksanakannya Musdessus ini, untuk Desa Dukun sendiri setelah menghitung dan menimbang apa yang menjadi skala kebutuhan masyarakat, menetapkan jumlah anggaran Dana Desa yang dialokasikan ditahun anggaran 2021 sebanyak 59 KPM. Sedangkan untuk kriteria penerima itu sendiri pun di prioritaskan bagi para KK yang benar-benar miskin dan terdampak Covid-19.